Foto Bis Klasik Indonesia

PO Agung Express

PO Agung Express

PO. Agung Express - berikut adalah foto kenangan salah satu armada bis dari kota Malang, Agung Express, pada jamannya PO ini menjadi salah satu bis cukup disegani di jalur selatan antara Malang - Surabaya - Madiun - Solo, berjibaku dengan PO Jaya Raya, Mira, Eka, Sumber Kencono dan Hasti. Sayang sekali saat ini Agung Express sudah tidak beroperasi melayani pelanggannya, semoga foto ini dapat mewakili sebagai pelipur kerinduan dan membangkitkan memory indah bagi pelanggannya.


Perusahaan Otobus (PO) Agung Express (Malang - Jawa Timur)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi N
Trayek Malang - Surabaya - Madiun - Solo
Year operation 1990 - 2000
Brand / Engine Hino
Model / Chassis AK Series
Type / Class Ekonomi
Karoseri Malindo
Photographer / Source N/A
Location Jalan raya Surabaya - Malang
Description Armada bis Agung Express

PO AKAS Patas Jatim

PO AKAS Patas Jatim

PO. AKAS - berikut adalah foto kenangan salah satu armada bis PATAS JATIM dengan livery yang melegenda dari perusahaan jasa transportasi bis terbesar di Jawa Timur bahkan Indonesia, PO AKAS berdiri sejak tahun 1956 di kota Probolinggo. Nama AKAS diambil dari singkatan "Ahmad Karman Amat Saudara" sebagai pemilik. Begitu dominannya bis AKAS di provinsi Jawa Timur, terminal bus antar kota di kota-kota bagian Timur dari provinsi tersebut termasuk pulau Madura, hanya berisikan armada bis dengan livery satu macam seperti foto diatas. Selain menjadi salah satu dari perusahaan bis tertua di Indonesia PO AKAS masih eksis sampai hari ini dan masih setia melayani dengan armada yang berchassis premium namun bertarif ekonomi bagi pelanggannya.


Perusahaan Otobus (PO) AKAS (Probolinggo - Jawa Timur)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi N 3912 P
Trayek Surabaya - Probolinggo
Year operation 1990 - 2000
Brand / Engine Mercedes Benz
Model / Chassis OH Series
Type / Class PATAS
Karoseri Prima GMM
Photographer / Source N/A
Location Pool Probolinggo
Description Armada bis AKAS Patas Jatim

PO Limas Express


PO. Limas Express (LIMEX) - berikut adalah foto kenangan salah satu armada bis reguler dari perusahaan jasa transportasi umum asli dari Kota Bogor, Jawa Barat berdiri sejak tahun 1976 dan menjadikannya satu dari perusahaan bis tertua di kota tersebut. Sayang saat ini perusahaan sudah menciutkan bidang usahanya dengan menghapus layanan angkutan umum antar kotanya menjadi khusus melayani angkutan wisata saja.


Perusahaan Otobus (PO) Limas Express (Bogor - Jawa Barat)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi B
Trayek Bogor - Jakarta
Year operation 2000 - 2010
Brand / Engine Mercedes Benz
Model / Chassis OH Series
Type / Class PATAS
Karoseri Rahayu Sentosa
Photographer / Source N/A
Location Terminal Bogor
Description Armada bis Limas Express (limex) jadul kelas PATAS


PO NPM Jadul

PO NPM Jadul

PO. NPM - berikut foto armada bis kenanagan jaman dulu dari salah satu perusahaan transportasi ternama di tanah Minang Sumatera Barat, NPM (Naikilah Perusahaan Minang). Sampai saat ini perusahaan masih setia melayani jalur Sumatera sampai Jawa.

Perusahaan Otobus (PO) NPM (Padang - Sumatra Barat)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi BA
Trayek N/A
Year operation 1985 -1995
Brand / Engine Mercedes Benz
Model / Chassis front engine
Type / Class PATAS
Karoseri N/A
Photographer / Source N/A
Location Depan gedung bioskop ternama di kota Padang pada saat itu
Description Armada bis NPM jadul kelas PATAS, maaf untuk trayek, karoseri dan type body yang digunakan kami kurang faham karena keterbatasan informasi

PO Dana Dhasih Patas Jatim

PO Dana Dhasih Patas Jatim

PO Dana Dhasih - Berikut foto salah satu armada bis Patas Jatim era 90an dari PO Dana Dhasih melayani rute Surabaya - Malang PP. Dana Dhasih sendiri merupakan salah satu perusahaan otobus asal Malang, Jawa Timur. Sesuai apa yang terlihat pada foto bis ini menggunakan mesin dan chassis dari pabrikan Jepang Hino dengan layout mesin depan dengan AC kolong dibalut apik mengunakan body kapsul dari karoseri mana kami tidak mendapatkan informasi yang valid.

Perusahaan Otobus (PO) Dana Dhasih (Malang - Jawa Timur)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi N
Trayek Surabaya - Malang PP
Year of operation 1990-2000
Brand / Engine Hino
Model / Chassis front engine
Type / Class PATAS AC
Karoseri
Photographer N/A
Location Terminal Ajosari
Description PO Dana Dhasih Patas Jatim body kapsul

PO Jastra


PO Jastra - Berikut foto armada bis klasik era 80an dari PO Jastra salah satu perusahaan transportasi kebanggan warga Bukittinggi Sumatera Barat yang sudah menjadi kenangan karena mereka tidak eksis lagi saat ini. Sesuai apa yang terlihat pada foto bis ini menggunakan mesin dan chassis dari pabrikan Jepang Mitsubishi dibalut apik mengunakan body dari karoseri Trijaya Union.

Perusahaan Otobus (PO) Jastra (Bukittinggi - Sumatera Barat)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi BD
Trayek Bukittinggi - Jakarta PP
Year of operation 1980-1990
Brand / Engine Mitsubishi
Model / Chassis front engine
Type / Class PATAS AC
Karoseri Trijaya Union
Photographer N/A
Location Bukittinggi
Description PO Jastra adalah perusahaan jasa transportasi penumpang dan cargo, yang berkantor pusat di Terminal Aur Kuning, tepatnya di Terminal Aur Kuning Bukittinggi - Sumatera Barat. Menurut informasi yang saya dapat, mereka sudah gulung tikar.

PO Titian Mas Body Malindo

PO Titian Mas Body Malindo

PO Titian Mas - Berikut foto bis jarak jauh antar pulau berasal dari bagian timur wilayah Indonesia tepatnya pulau Sumbawa - Nusa Tenggara Barat, melayani trayek yang cukup panjang dari pulau Jawa, Bali dan kepulauan Nusa Tengara Barat mulai dari pulau Lombok sampai pulau Sumbawa. Seperti yang terlihat dalam foto adalah armada era 90an dari PO. Titian Mas yang mengunakan body dari karoseri Malindo bermasin Nissan Diesel.

Perusahaan Otobus (PO) Titian Mas (Bima - NTB)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi EA
Trayek Jakarta - Surabaya - Denpasar - Mataram - Bima - Sape PP
Year of operation 1990-2000
Brand / Engine Nissan Diesel
Model / Chassis UD Series (front engine)
Type / Class Executive
Karoseri Malindo
Photographer N/A
Location Terminal Bungurasih Surabaya
Description Sampai saat ini operator bis ini masih exsis melayani trayek Jawa - Bali - NTB.

PO Sinar Dempo Sanutra

PO Sinar Dempo Sanutra

PO Sinar Dempo Sanutra - Berikut foto kenangan armada bis dari PO Sinar Dempo Sanutra era 80an, tidak ada informasi mengenai karoseri yang dipakai namun logo Mercedes Benz tertempel manis di bagian depan dan terlihat seseorang duduk disamping kemudi menghadap kedepan pintu menandakan bis ini bermesin depan.

PO Sinar Dempo adalah bis kebanggaan warga Pagaralam Sumatra Selatan berdiri sejak tahun 1974 dan mampu bertahan sampai saat ini, perusahaan ini tergabung ke dalam konsorsium perusahaan bus antar kota antar provinsi yang dinamakan SANUTRA (Satu Nusa Transport) lintas Banda Aceh-Denpasar pada tahun 1979 yang diprakarsai oleh Menteri Perhubungan pada era itu Bapak Rusmin Nuryadin, dan menjadi satu-satunya perwakilan dari Sumatera Selatan.


Perusahaan Otobus (PO) Sinar Dempo (Pagaralam - Sumatra Selatan)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi B 7048 DE
Trayek Pagaralam - Jakarta PP
Year of operation 1975 - 1985
Brand / Engine Mercedes Benz
Model / Chassis OF Series (front engine)
Type / Class Fkonomi
Karoseri
Photographer / Source Sinar Dempo Sanutra
Location Terminal
Description Sinar Dempo Lintas Banda Aceh - Denpasar tertulis pada lambung bis, non AC format tempat duduk 3-2

PO SAN Group

PO SAN Group

PO SAN Group - Berikut foto salah satu armada bis dari PO SAN Group era 90an, modelnya sangat populer pada saat itu sayang kurangnya informasi kami tidak dapat menggali lebih dalam mengenai karoseri dan model body dari bis tersebut. PO SAN Group (Siliwangi Antar Nusa) berdiri sejak tahun 1978 berawal dari jasa angkutan barang lalu berkembang dengan melayani angkutan penumpang pada awal 80an sampai saat ini masih setia melayani warga Bengkulu yang ingin bepergian keluar kota yang ada di pulau Sumatera sampai ke pulau Jawa.

Perusahaan Otobus (PO) SAN Group (Bengkulu - Bengkulu)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi BD 3692 A
Trayek Bengkulu - Jakarta PP
Year of operation 1990-2000
Brand / Engine Mitsubishi
Model / Chassis RM 117 (rear engine)
Type / Class Eksekutif
Karoseri
Photographer PO SAN Group
Location
Description Sayang kami kurang informasi untuk model body dan karoseri yang digunakan oleh bis tersebut, jika teman-teman ada yang lebih tau silahkan isi komentar dibawah.

PO Jatayu

PO Jatayu

PO Jatayu - Berikut foto armada bis dari PO Jatayu Transport yang lagi beristirahat di terminal lama Jogja Umbulharjo. PO Jatayu sendiri sudah lama menjadi kenangan karena sudah tidak beroperasi sejak akhir tahun 90an, dan saat ini hanya menyisakan armada wisatanya saja. Pada saat jayanya bis ini melayani trayek jarak pendek dalam provinsi DI Yogyakarta, Jogja - Parangtritis PP melalui dua jalur, yang pertama melalui jalur Imogiri dan yang kedua melalui jalur Kretek, untuk trayek antar kota antar provinsi antara lain Jogja - Solo PP.

Perusahaan mengalami perkembangan pesat pada awal tahun 90an lalu membuka trayek bis malam jarak jauh Jogja - Denpasar PP, Jogja - Denpasar - Padangbai - Mataram PP lalu disusul Jogja - Jakarta - Merak PP. Dipertengahan 90an PO Jatayu dipecah menjadi dua divisi, pertama divisi pelayanan reguler yang melayani jasa angkutan umum dan yang kedua divisi pelayanan wisata.

Perusahaan Otobus (PO) Jatayu (Yogyakarta - DI Yogyakarta)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi AB
Trayek Jogja - Parangtritis PP
Year of operation 1985-1995
Brand / Engine Mitsubishi
Model / Chassis BM (front engine)
Type / Class Bumel (Ekonomi)
Karoseri
Photographer
Location Terminal Umbulharjo
Description Sayang kami kurang informasi untuk model body dan karoseri yang digunakan oleh bis tersebut tersebut, jika kalian lebih tau silahkan isi komentar dibawah.

PO Kalisari Era Akhir 90an

PO Kalisari Era Akhir 90an

PO Kalisari Era Akhir 90an - Berikut foto armada bis dari PO Kalisari Surabaya model Lohan yang sangat populer pada saat itu. Pada akhir tahun 90an menuju awal milinium baru tahun 2000 ikan Lohan sampai begitu populer dan mewabah di Indonesia, karena dianggap sebagai pembawa keberuntungan sampai-sampai beberapa karoseri di Indonesia mengabadikannya melalui karya mereka yaitu body bis dengan kepala lebih besar dari tubuhnya seperti pada foto bis Kalisari tersebut, dan betul body tersebut laris manis dipasaran.

Perusahaan Otobus (PO) Kalisari (Surabaya - Jawa Timur)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi L
Trayek Surabaya - Malang PP
Year of operation 1995-2005
Brand / Engine Mercedes Benz
Model / Chassis OH Series (rear engine)
Type / Class PATAS JATIM
Karoseri
Photographer
Location Terminal Purabaya
Description Sayang kami kurang mengetahui nama yang diberikan untuk model tersebut dan dari karoseri mana tidak ada informasinya, jika kalian lebih tau silahkan isi komentar dibawah.

PO Septi Jaya

PO Septi Jaya

PO Septi Jaya Skania - Berikut foto bis jarak jauh dari pulau Sumbawa Nusa Tenggara Barat, melayani trayek Jakarta sampai Labuan Bajo, sekitar 5 pulau dilewati. Seperti yang terlihat disini adalah foto armada Bis Septi Jaya yang mengunakan body Skania klasik dari karoseri Restu Ibu. Sampai saat ini operator bis ini masih setia melayani jalur tersebut hebat benar supirnya apalagi para penumpangnya pasti tahan banting semua itu.

Perusahaan Otobus (PO) Septi Jaya (Bima - NTB)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi EA
Trayek Jakarta - Surabaya - Denpasar - Mataram - Bima - Sape - Labuan Bajo PP
Year of operation 2000-2010
Brand / Engine Mercedes Benz
Model / Chassis OH Series (rear engine)
Type / Class Executive
Karoseri Skania Restu Ibu
Photographer Ryan Agusta
Location Terminal
Description Bicara soal body yang dipakai adalah Skania dari karoseri Restu Ibu sepertinya ini merupakan respon dari kesuksesan body Neoplan dari karoseri Adi Putro

PO Ismo


PO. Ismo - foto bis kenangan kebanggaan warga Wonogiri Jawa Tengah, hingga saat ini masih setia melayani penumpang moda transportasi bus antar kota antar provinsi. Nama bus tersebut berasal dari saduran nama pemiliknya Iskandar Sumarmo menjadi ISMO, salah satu pelopor bus dari Wonogiri. Seperti yang terlihat pada foto adalah armada bus malam yang melayani trayek Solo-Semarang-Jakarta menggunakan body Banteng dari karoseri GMM.

Perusahaan Otobus (PO) Ismo (Wonogiri - Jawa Barat)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi N/A
Trayek Solo-Semarang-Jakarta
Year of operation 1985 - 1995
Brand / Engine Mercedes_benz
Model / Chassis rear engine
Type / Class Executive
Karoseri GMM (German Motor Manufacturing)
Photographer / Source N/A
Location Terminal Tirtonadi
Description Armada bus malam ISMO

PO Kramat Djati Neoplan


PO. Kramat Djati - foto bis kenangan kebanggaan warga Jawa Barat berasal dari kota kembang Bandung, sampai sekarang masih setia melayani angkutan wisata dan penumpang moda transportasi bus malam jarak jauh, antar kota antar provinsi dari pulau Bali, Jawa sampai Sumatera. Seperti yang terlihat pada foto adalah bus pariwisata dari PO Kramat Djati yang menggunakan body model Neoplan dari karoseri Adi Putro.

Perusahaan Otobus (PO) Kramat Djati (Bandung - Jawa Barat)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi N/A
Trayek Pariwisata
Year of operation 2000 - 2010
Brand / Engine MAN
Model / Chassis rear engine
Type / Class Pariwisata
Karoseri Adi Putro Neoplan
Photographer / Source N/A
Location N/A
Description Pada jamannya model Neoplan sangat prestisius boleh dibilang cukup langka karena tidak banyak operator bus yang menggunakannya, hanya operator ternama yang menggunakannya untuk armamada mewahnya, harga tiket pun terdongkrak naik jauh lebih mahal dibanding bus dengan body model lain di kelas yang sama. Yang membuatnya istimewa, selain teknologi monocoque dalam kontruksinya sebagian besar Neoplan menggunakan mesin dan chasis dari MAN.

PO Karya Jaya

PO Karya Jaya Lawas

PO. Karya Jaya - Berikut foto bis Karya Jaya era tahun 90 an, bermesin Mercedes-Benz berjubah Morodadi dengan AC legendaris Thermo King. Karya Jaya adalah salah satu bis kebanggaan warga Semarang Jawa Tengah sampai saat ini masih tetap setia melayani masyarakat untuk moda transportasi bus executive dan bus pariwisata dengan trayek pulau Jawa, Sumatera, Bali dan Lombok.

Perusahaan Otobus (PO) Karya Jaya (Semarang - Jawa Tengah)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi H 2579 BA
Trayek Semarang - Jakarta PP
Year of operation 1990-2000
Brand / Engine Mercedes-Benz
Model / Chassis rear engine
Type / Class Patas
Karoseri Morodadi
Photographer N/A
Location Terminal
Description sayang tidak ada informasi detail tentang foto ini

PO Purwo Widodo

Foto Bus Purwo Widodo

PO. Purwo Widodo - Berikut foto bis Purwo Widodo era tahun 90 an, bermesin Hino duduk manis di bagian belakang mengunakan baju mirip dengan bikinan karoseri GMM yang sangat populer pada masa itu. Purwo Widodo adalah salah satu bis kebanggaan warga Wonogiri Jawa Tengah sampai saat ini masih tetap berjaya dan setia melayani trayek Wonogiri - Solo - Jakarta PP.


Perusahaan Otobus (PO) Purwo Widodo (Wonogiri - Jawa Tengah)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi N/A
Trayek Wonogiri - Solo - Jakarta PP
Year of operation 1990-2000
Brand / Engine Hino
Model / Chassis rear engine
Type / Class PATAS
Karoseri N/A
Photographer N/A
Location Karoseri
Description Foto bis jadul Wonogiri Purwo Widodo di ambil pada saat baru rampung dari proses karoseri, sayang tidak ada informasi detail tentang karoserinya

PO Baruna


PO. Baruna - Berikut foto bis kenangan yang menggunakan karoseri dari Malindo bermesin Hino, PO Baruna dari kota Kediri Jawa Timur. Sekitar akhir tahun 80 an sampai akhir 90 an model Malindo cukup laris digunakan oleh banyak operator bis pada saat itu sampai pada akhirnya perusahaan karoseri tersebut berhenti beroperasi seiring krisis moneter yang menghantam negeri ini di tahun 1998. Seperti yang terlihat di foto adalah armada bis malam cepat Baruna yang melayani trayek Kediri - Surabaya - Denpasar PP, sampai sekarang PO Baruna masih eksis dengan hanya melayani bus ekonomi jarak pendek antar kota dalam propinsi.


Perusahaan Otobus (PO) Baruna (Kediri - Jawa Timur)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi N/A
Trayek Kediri - Surabaya - Denpasar PP
Year of operation 1990-2000
Brand / Engine Hino
Model / Chassis front engine
Type / Class Executive
Karoseri Malindo
Photographer NPX
Location Terminal Purabaya Surabaya
Description Foto bis jadul Baruna di ambil saat parkir di area terminal Purabaya Surabaya

PO Bintang Kedjora Jadul

PO Bintang Kejora Jadul

PO. Bintang Kedjora - berikut kami temukan foto armada bis Bintang Kedjora tahun ga enak, sayang penampakan bis rada sedikit kepotong bagian depan dan belakangnya namun cukup jelas secara keselurahan biarpun sedikit buram karena usia. Ini salah satu bis kebanggaan warga bumi Andalas selain PO. ANS dan NPM seleteng mereka bertiga, tidak seperti kedua saingannya tersebut, nama PO ini bukanlah dari sebuah singkatan, namanya sangatlah wuindah "Bintang Kedjora" sampai sekarang masih eksis melayani jalur Sumatra - Jawa.

Perusahaan Otobus (PO) Bintang Kedjora (Padang - Sumatra Barat)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi BA
Trayek Padang - Jakarta PP
Year operation 1980 -1990
Brand / Engine Mercedes Benz
Model / Chassis front engine
Type / Class VIP
Karoseri N/A
Photographer / Source Alfherdy
Location Terminal Bhakti Kisaran
Description Bis Bintang Kedjora jadul kelas VIP tapi non AC, tanpa toilet susunan bangku sudah 2-2 kanan kiri, kebanyakan bis pada jaman itu juga masih menggunakan mesin depan terlihat dari ada cerobong udara bagian depan diatas logo mersinya. Dan model ini boleh dibilang sebagai generasi awal dari moncong pesawat, sayang tidak ada data dari karoseri mana dia berasal.

PO Jaya Utama Patas

PO Jaya Utama Patas

PO. Jaya Utama - berikut foto bis patas Surabaya - Semarang PP era tahun 2000 keatas, armada milik operator Surabaya Jaya Utama, bis menggunakan chassis dan mesin dari United Diesel Nissan Motors dengan jubah Genesia dari karoseri New Armada.

Perusahaan Otobus (PO) Jaya Utama (Surabaya - Jawa Timur)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi L
Trayek Surabaya - Semarang
Year of Operation 2000 - 2010
Brand / Engine Nissan
Model / Chassis UD Rear Engine
Type / Class Patas
Karoseri Genesia, New Armada
Photographer / Source Pande
Location Terminal Kudus
Description Saat ini bis yang menggunakan chassis dan mesin dari Nissan diesel di Indonesia sudah sangat langka karena memang kalah bersaing dengan Hino dan Mercedes-Benz. Mesin Nissan terkenal bandel, kencang dengan akselerasi paling mantab dari pada kedua kompetitornya tadi namun karakternya lebih berisik dan cenderung lebih boros hal tersebut mungkin dinilai kurang cocok untuk kendaraan penumpang oleh banyak operator bis Indonesia.

PO Rasa Sayang Akhir 80'an


PO. Rasa Sayang - berikut foto bis era akhir 80'an PO Rasa Sayang dengan karoseri Malindo, PO dari Nusa Tenggara Barat dengan rute jarak jauh Bima - Jakarta PP masih eksis sampai sekarang.

Perusahaan Otobus (PO) Rasa Sayang (Bima - NTB)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi EA
Trayek Jakarta - Surabaya - Denpasar - Mataram - Bima PP
Year operation 1985 - 1995
Brand / Engine Mercedes Benz
Model / Chassis Rear engine
Type / Class Executive Class
Karoseri Malindo
Photographer / Source Busnesia
Location Karoseri Malindo
Description Foto ini sangat istimewa karena karoseri Malindo sendiri sudah lama gulung tikar. Pada masa jayanya karoseri dari Malang ini setara dengan karoseri Adi Putro saat ini, dan bersaing ketat dengan karoseri Morodadi pada saat itu.

PO Gaya Baru

PO Gaya Baru

PO Gaya Baru - Berikut foto bis kenangan PO Gaya Baru kelas executive pada era awal tahun 90an. Seperti yang terlihat pada foto, bis mengenakan body yang sangat populer pada era tersebut seri Jetliner lawas dari karoseri Rahayu Sentosa. Namanya sama dengan nama kereta api, informasi mengenai bis ini sangat langka bahkan boleh dibilang hampir tidak ditemukan, fotonya pun hanya satu ini yang terekam oleh Google. Kalau boleh menebak, kemungkinan besar bis tersebut berasal dari Jawa Barat tepatnya kota Bandung, kalau di tilik dari pemilihan gaya dengan tipe huruf yang digunakan beserta model liverinya sepintas mirip dengan PO Kramat Djati atau PO Sabar Subur pada masa itu hanya berbeda dalam warna yang digunakan.

Perusahaan Otobus (PO) Gaya Baru (N/A)
Nomer Lambung N/A
Nomer Polisi N/A
Trayek N/A
Year of operation 1990-2000
Brand / Engine Mercedes Benz
Model / Chassis O 404 Series (rear engine)
Type / Class Executive
Karoseri Rahayu Sentosa
Photographer N/A
Location Terminal
Description Selain tidak ada informasi mengenai bis malam executive Gaya Baru fotonya pun sangat susah didapat mungkin hanya ini satu-satunya yang tersisa, jika satu dari kalian punya informasi dan fotonya silahkan hubungi kami untuk berbagi disini.